NUNUKAN – Melihat potensi dan bertujuan menjaring bakat Nyanyi anak-anak, Badan Musyawarah Antar Gereja (BAMAG) Kabupaten Nunukan, Jumat (28/4/2023),menggelar lomba nyanyi solo.
lomba yang digelar bertempat di Gereja Beth-El Tabernakel Jemaat ‘Sola Gratia’ Nunukan, diikuti sebanyak 30 anak yang mendaftar menjadi peserta lomba nyanyi solo tersebut, yang diikuti oleh anak-anak sampai batas usia 12 Tahun.
Panitia Paskah Umat Kristen dan HUT BAMAG Yuanita menyebut, “Peserta lomba ini adalah anak-anak dari gereja-gereja yang ada di Nunukan.
Panitia juga menunjuk dewan juri sebagi tim penilaian pada kegiatan lomba tersebut yaitu Sr.M.Yovita, PRR, Angelina Amalia,SM dan Lisa Kellen.
Dan hasil lomba solo Juara 1 dengan total nilai 1000 diraih nomor urut 22 atas nama Clara, sedangkan Juara 2 dengan total nilai 951, nomor urut 13 yaitu Clayrine Gracia, Juara 3 total nilai 949, nomor urut 10, Raditya Nugrah.
“Kami panitia mengucapkan selamat kepada adik-adik yang menang lomba, dan mengapresiasi bagi peserta lain yang sudah ikut dalam kegiatan lomba nyanyi solo ini,” tutur Yuanita.
Ketua BAMAG Kabupaten Nunukan Yance Tambaru, mengatakan lomba nyanyi solo ini untuk menjaring bakat anak- anak usia dini untuk bisa dikembangkan.
“Ternyata dengan peserta sebanyak 30 org ini menunjukkan bahwa gereja memiliki sumber daya yg perlu untuk dikembangkan melalui keikutsertaan dalam lomba menyanyi,” ungkap Yance.
Selain itu,Yance menjelaskna, kegiatan lomba ini digelar dalam rangka rangkaian memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) BAMAG Kabupaten Nunukan ke -39 yang puncaknya pada 12 Mei 2023 mendatang.
“Melalui Panitia Paskah Umat Kristen dan HUT BAMAG melaksanakan serangkaian kegiatan seperti lomba-lomba, Aksi donor darah dan jalan sehat,” pungkas Yance.(DV*)
Discussion about this post