TARAKAN – Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) mengelar Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi Daerah Tahun 2024 bersama pada Senin, 9 September 2024 secara virtual, dan diikuti Penjabat (Pj) Wali Kota Tarakan, Dr. Bustan, S.E., M.Si.
Rakor yang digelar pada minggu kedua bulan September ini dipimpin oleh Direktur Jenderal Bina Pembangunan Daerah Kemendagri, Restuardy Daud. Dalam pertemuan tersebut, dibahas perkembangan inflasi nasional dan daerah serta strategi pengendalian harga komoditas.
Berdasarkan data, secara nasional tingkat inflasi bulan ke bulan mengalami deflasi sebesar -0,03 persen. Sementara itu, tingkat inflasi bulan ke bulan di Kota Tarakan pada bulan Agustus tercatat sebesar 0,31 persen.
Restuardy Daud meminta kepala daerah terhadap komoditas tertentu yang mengalami kenaikan harga. Ia juga mengingatkan agar para kepala daerah secara aktif memantau perkembangan harga, khususnya bahan pangan. (*)
Sumber: Foto/berita FB HUmas Tarakan
Discussion about this post