TARAKAN – Jelang debat pertama Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Utara periode 2024-2029, pasangan Zainal Arifin Paliwang dan Ingkong Ala menyatakan diri siap.
Debat pertama yang mengangkat tema tata kelola pemerintahan yang baik. Sementara sub tema di antaranya, pelayanan publik, reformasi birokrasi, desentralisasi, penegakan hukum, pemberantasan korupsi dan narkoba.
Diselenggarakan KPU pada Rabu (9/10/2024) di Gedung TACC, Kota Tarakan, Zainal mengungkapkan rasa optimisnya dan siap menghadapi debat tersebut.
“Ziap itu pasti siap, kami bersama pak ingkong ala merupakan pasangan yang sudah pernah mempunyai pengalaman melaksanakan debat. Saya tahun 2020 mempunyai pengalaman dan pak Ingkong itu punya 2 kali pengalaman melaksanakan debat,” ungkap Zainal, kepada awak media Selasa (08/10/2024).
Zainal juga mengungkapkan jelang debat dirinya tidak mempunya persiapan khusus, hanya saja pengalaman yang akan ia bawa, selama menjabat Gubernur selama kurang lebih 3 tahun.
“ kami Zainal – Ingkong Ala akan melanjutkan semua program. Karena kami sudah melaksanakan apa yang akan kita dihadapi besok saat debat, yang pasti kami ZIAP siap secara fisik dan mental ditambah dukungan dan doa dari istri ”, tegasnya. (*)
Discussion about this post